logoPreloader

Material Encyclopedia

Susu Bubuk Full Cream

Susu bubuk berlemak (full cream) adalah produk susu berbentuk bubuk yang diperoleh dari susu cair; atau susu hasil pencampuran susu cair dengan susu kental atau krim bubuk; atau susu hasil pencampuran susu cair dengan susu kental atau susu bubuk, yang telah dipasteurisasi dan melalui proses pengeringan hingga mencapai kadar air 2-4%

Susu bubuk full cream memiliki kandungan lemak sekitar 26%,  lebih tinggi dibandingkan dengan susu bubuk skim yang hanya sekitar 1%. Hasilnya adalah rasa yang lebih gurih sehingga susu bubuk fullcream banyak digunakan untuk pembuatan roti manis.

Sama seperti susu bubuk biasa, susu bubuk full cream juga dapat cepat rusak jika dibiarkan terbuka. Karenanya sangat disarankan untuk menyimpan susu bubuk yang telah dibuka di dalam wadah kering dan tertutup.