logoPreloader

Latest Trend

GREEN TEA KLAPPERTART, MEMADUKAN RESEP KLASIK DENGAN CITA RASA MODERN

Klappertart adalah salah satu dessert klasik yang tidak hilang oleh waktu. Kelezatan Klappertart yang sudah familiar di lidah masyarakat membuat dessert ini selalu terus diproduksi. Dessert klasik ini berasal dari kota Manado, namun aslinya kue ini merupakan resep resapan dari Belanda.
Nama Klappertaart diambil dari bahasa Belanda yang berarti ‘Kue Kelapa’. Ciri khas kue Belanda terlihat dari bahan-bahan yang digunakan seperti kelapa, susu, rhum, dan tepung terigu. Oleh masyarakat Sulawesi Utara, bahan-bahan dasar tersebut ditambah dengan kismis, kenari, dan kayu manis.
Salah satu keunikan Klappertaart adalah bisa dimasak dengan 2 teknik yaitu dipanggang dan dikukus. Jika dipanggang dan menggunakan roti, maka akan menghasilkan Klappertaart dalam bentuk padat, bisa dipotong layaknya kue taart pada umumya. Namun jika dikukus akan menghasilkan tekstur yang lembut, meleleh saat masuk di mulut. Kue ini paling nikmat disajikan dalam keadaan dingin jadi tidak boleh terlalu lama berada di suhu ruang.

Melihat eksistensi Klappertaart sebagai salah satu hidangan yang terus digemari, kini mulai muncul berbagai macam variasi. Salah satunya yang terbaru adalah Green Tea Klappertaart. Pemilihan green tea sendiri bukan tanpa alasan, selain karena tren yang sedang meningkat, green tea mengandung banyak manfaat baik, rasanya yang khas juga menambah aroma pada klappertaart. Kue ini dikenal memiliki kandungan kalori yang cukup tinggi, dengan menambahkan green tea dipercaya dapat mengimbangi kadar kalori yang tinggi dengan kandungan green tea yang memiliki banyak manfaat baik. Cita rasanya tentu sangat unik, rasa gurih dan kelembutan dari tekstur klappertaart yang bercampur dengan aroma green tea menghasilkan kombinasi rasa yang manis dan gurih.

Variasi seperti Klappertaart Green Tea ini perlu dilakukan untuk menambah pilihan pada menu usaha anda. Tren saat ini lebih mengarah kepada resep-resep klasik yang divariasikan hingga akhirnya menghasilkan satu menu hidangan yang baru dan unik tanpa menghilangkan ciri khas menu klasik tersebut.

Untuk mengetahui lebih dalam bagaimana cara membuat Klappertaart Green Tea, Sahabat Filma bisa mengikuti acara Palmboom Grand Baking Demo tanggal 23 September 2016 yang bertempat di Swiss-Belhotel Maleosan, Manado. Melalui acara ini akan dibahas bagaimana membuat Klappertaart Green Tea oleh Ny. Lenny Limiyati seorang bakers professional dan juga pengajar dan pengusaha roti & kue.

https://scontent-sit4-1.xx.fbcdn.net/t31.0-8/s960x960/14125606_1191917174206020_5866462277607939490_o.jpg

Jangan sampai ketinggalan! Karena masih banyak resep lain yang akan dibahas dalam acara Palmboom Grand Baking Demo!

 

Artikel Terkait

Komentar (0)
Belum terdapat komentar pada halaman ini.