Rabu, 23 Maret 2016 13:47 WIB
Dibaca : 5033 kali Komentar : 0
Kue-kue tradisional ternyata masih menarik perhatian banyak kalangan, tak hanya bagi mereka yang berkecimpung di dunia bakery dan pastry, tapi juga banyak di minati Ibu rumah tangga. Ini terbukti dari antusiasme peserta yang berpartisipasi di acara Grand Baking Demo Warisan Kelezatan Palmboom beberapa waktu lalu.
Sebanyak 200-an peserta Grand Baking Demo memenuhi ballroom yang terletak di lantai 2 Hotel Alila Jakarta, Kamis 17 Maret 2016 pagi. Peserta yang mayoritas berasal dari Jakarta dan sekitarnya itu tampak sangat antusias. Bahkan sebelum acara dimulai beberapa peserta tampak berkumpul di meja display di samping panggung untuk memperhatikan seksama kue-kue yang dipajang dan akan dibuat dalam demo tersebut. Tak cukup hanya memandang, sebagian kue-kue tersebut menjadi obyek foto yang sangat sayang untuk di lewatkan oleh para peserta.
Sekitar pukul 10.00 WIB, Grand Baking Demo Warisan Kelezatan Palmboom pun dimulai, ditandai dengan kehadiran Chef Profesional Ny. Lenny Limiyati beserta dua orang asistennya dan Master Baker PT SMART Tbk Chef Koko Hidayat ke atas panggung. Chef Lenny didaulat sebagai pemandu acara sementara Chef Koko mendampinginya selama acara Grand Baking Demo digelar.
Menu yang didemonstrasikan dalam acara ini antara lain; Lapis Mascovis Marmer Roll, Ombeykoek Kenari, Rosemary Beef Kastangel, Rainbow Cookies, Roti Tuna Pandan dan Caramel Mocca Tart. Roti Tuna Pandan menjadi resep pembuka, karena alasan membuat roti memakan waktu lebih lama di banding cake dan cookies. "Karena pembuatan roti memerlukan proses pengembangan adonan," ujar Chef Lenny dengan senyum ramah.
Selama proses pembuatan sejumlah menu tersebut, para peserta dengan tekun memperhatikan sambil membuka-buka buku resep yang dibagikan untuk melihat komposisi bahan baku yang digunakan. Mereka juga aktif melontarkan pertanyaan terkait menu yang didemonstrasikan, pengetahuan tentang baking secara umum maupun tentang bahan baku yang digunakan untuk membuat produk bakery dan pastry.
Dengan sabar Chef Lenny dan Chef Koko memberikan jawaban dengan detail hingga di mengerti benar oleh setiap peserta. Misalnya ketika seorang peserta masih bingung dengan aplikasi produk Palmboom Margarin dan Palmboom Cake Margarin yang di gunakan untuk setiap menu resep di Grand Baking Demo kali ini, sebab secara sepintas terkesan sama. Dengan gaya yang luwes dan bersahabat, Chef Koko Hidayat pun menjelaskan perbedaan aplikasi untuk kedua produk tersebut. "Bedanya adalah, Palmboom Margarine memiliki rasa fruity. Sementara, Palmboom Cake Margarine lebih fruity butter sehingga lebih cocok digunakan untuk membuat Cake tradisional yang umumnya menggunakan butter," jelas Chef Koko.
PT SMART Tbk memilih tema warisan kelezatan pada Grand Baking Demo kali ini untuk menunjukkan bahwa kue-kue tempo dulu masih mendapat tempat di hati pecinta kuliner masa kini. Ajang demo ini juga ingin membuktikan bahwa kue-kue tersebut masih memiliki kelezatan yang sama seperti ketika dibuat di masa lalu. Bahkan dengan sentuhan kreasi resep modern yang di olah dengan produk Palmboom Cake Margarin, akan menambah cita rasa istimewa namun dengan sentuhan tradisional yang tetap melekat kuat.
"Intinya adalah, kami ingin menghadirkan kembali kelezatan dari masa lalu. Maka, Grand Baking Demo ini menggunakan Palmboom Cake Margarine. Seperti kita ketahui, Palmboom Margarine sudah digunakan di Indonesia sejak masa kolonial dahulu," ujar GM Marketing PT SMART Tbk Davy Djohan.
Banyak manfaat bagi peserta
Dengan menyaksikan secara langsung demonstrasi pembuatan kue-kue tradisional yang dipandu oleh chef-chef profesional, para peserta mendapat banyak manfaat. Hal ini diakui oleh Lineola Lesmana, pemilik toko bakery My Bread First. Bagi Lineola, acara seperti Grand Baking Demo sangat bermanfaat untuk menunjang bisnisnya. Sebab, dari event seperti ini beliau bisa mengetahui hal-hal baru dan apa yang menjadi trend di dunia bakery dan pastry, termasuk popularitas kue kue tradisional dengan sentuhan modern yang kembali di gemari.
"Kita jadi tahu metode-metode baking baru. Sebab setiap chef pasti memiliki metode yang unik dalam mengaplikasikan setiap resep dan pastinya sangat bermanfaat untuk diterapkan di bisnis saya," ujar Lineola yang baru merintis usaha bakerynya sejak 2 tahun lalu.
Demikian juga dengan Nina yang memiliki usaha kue basah. Meski sudah cukup lama berkecimpung di dunia bisnis kue, Nina merasa masih banyak wawasan yang belum milikinya dan dari event Grand Baking Demo Palmboom, beliau mendapatkan banyak hal baru yang memperkaya pengetahuannya. Selain itu, ajang Grand Baking Demo dimanfaatkannya untuk bersosialisasi dengan sesama pebisnis kuliner sehingga ia bisa memperluas jaringannya termasuk dalam mendapatkan bahan baku.
"Biasanya di acara seperti ini ada promo-promo untuk kebutuhan membuat kue seperti bahan baku dan peralatan," ungkap Nina yang memutuskan berhenti dari pekerjaannya untuk mendalami bisnis kue.
Seperti biasanya, Grand Baking Demo kali ini juga menyediakan banyak hadiah untuk para peserta yang bertanya maupun yang beruntung mendapatkan door prize. Hadiah-hadiah yang diberikan kepada peserta seperti dispenser, kompor gas, kipas angin dan blender serta banyak hadiah menarik lainnya. PT SMART Tbk juga menyediakan Photo booth agar peserta dapat mengabadikan kehadirannya di acara tersebut. Peserta juga bisa mengikuti kuis dengan mengupload foto selfie di photo booth Grand Baking Demo Warisan Kelezatan Palmboom di Instagram dan twitter @Filmapro.
Acara Grand Baking Demo Warisan Kelezatan ini akan berlangsung di 5 kota besar di Indonesia. Tanggal 6 April 2016, Grand Baking Demo Palmboom akan di selenggarakan di Crystal Lotus Hotel, Yogyakarta. Bagi Sahabat Filma, yang ingin mendapatkan manfaat yang sama dengan peserta di Jakarta, segera dapatkan tiketnya dengan menghubungi Sdr Rovi di nomor hp : 085714342762. Yang terdekat, di Bandung tanggal 6 April kami juga akan mengadakan Grand Baking Demo Filma dengan tema Taste of Spring," ujar Marketing Communication PT SMART Tbk, Sofilia Tokarso.
Daftar lengkap grand Baking Demo Palmboom bisa Sahabat Filma lihat di table terlampir :
Daerah Manado rencananya akan di adakan pada bulan Oktober mendatang, tempat dan waktu akan di informasikan melalui social media Filmapro.
Jadi, Sahabat Filma yang kemarin belum sempat hadir di acara Grand Baking Demo Warisan Kelezatan Palmboom di Jakarta, bisa menyiapkan diri untuk ikut serta di Grand Baking Demo berikutnya. Sebab, banyak manfaat yang bisa Anda dapat di acara ini.
Kreasi Bakery Premium dengan Puff Pastry
Potato and Nori Choux Paste
Kreasi Halloween Cake Untuk Bisnis Bakery Modern
Pumpkin Pie
Kue Bulan dan Peruntungannya Bagi Bisnis Bakery
Mengenal Metode Autolyse: Mengoptimalkan Jeda Dalam Pengolahan Adonan
Cara Sukses Memasarkan Bisnis Roti 1000an
Ask Master Baker