logoPreloader

Latest Trend

TIPS MEMILIH & MENGENAL JENIS SUSU UNTUK PEMBUATAN PASTRY

Dalam dunia bakery, produk susu dan olahannya merupakan salah satu bahan penting untuk membuat berbagai aplikasi resep terutama untuk jenis pastry. Untuk itu, Sahabat Filma perlu tahu, mulai dari pengertian dari susu itu sendiri, dan berbagai jenis susu yang cocok untuk berbagai adonan resep yang membutuhkan susu dalam olahannya.

 

Kita mulai dari pengertian dari susu, yang merupakan cairan bergizi berwarna putih yang dihasilkan oleh kelenjar susu mamalia, salah satunya manusia. Susu adalah sumber gizi utama bagi bayi sebelum mereka dapat mencerna makanan padat. Susu binatang (biasanya sapi) juga diolah menjadi berbagai produk seperti mentegayogurtes krimkejususu kental manissusu bubuk dan lain-lainnya untuk konsumsi manusia.

Adapun jenis – jenis susu sebagai berikut :

 

  1. Susu Mentah/Susu Segar (Raw milk)

Susu segar adalah susu yang belum mengalami proses pemanasan, susu jenis ini sebaiknya tidak dikonsumsi langsung karena masih terdapat bakteri didalam susu.

  1. Susu Pasteurisasi
    Susu jenis ini telah melalui proses pemanasan dengan suhu 72 Derajat celcius selama 15 detik. Proses pasteurisasi menghambat pertumbuhan bakteri dan patogen berbahaya tanpa mematikan sporanya. Susu pasteurisasi masih terjaga kandungan lemak, vitamin dan mineral yang terkandung didalamnya. Sehingga susu ini tidak cocok untuk bayi, balita dan orang-orang yang sensitif dengan masalah pencernaan. Susu jenis ini cocok untuk penggunaan pada filling roti karena rasa gurih dan aroma khas susu masih terasa pada susu jenis ini. Kelemahan dari susu ini adalah mudah rusak jika tidak ditaruh didalam lemari pendingin.
  2. Susu UHT (Ultra High Temperature)
    Susu UHT adalah susu yang susu yang diolah dengan proses sterilisasi lewat pemanasan dengan suhu yang tinggi sekitar 135-145 derajat celcius hanya dalam waktu sekitar 5 detik saja. Susu jenis ini cocok untuk penggunaan hampir semua jenis pastry seperti Filling Pie, roti, Decoration Cream, cream filling and spreading. Dikarenakan susu ini mudah ditemukan, daya tahan susu lebih tinggi karena proses pemanasan yang tinggi. Namun, umumnya susu jenis ini telah kehilangan banyak kandungan lemak, mineral dan vitamiin yang terkandung didalamnya karena telah hilang saat proses pemanasan.
  3. Susu homogenisasi (homogenized milk)
    Susu jenis ini masih terjaga kandungan lemak, vitamin dan mineral yang didalamnya. Susu ini adalah kelanjutan dari proses pasteurisasi kemudian diproses kembali dengan tekanan yang tinggi (high pressure) dengan tujuan menghaluskan butiran lemak pada susu sehingga lemak susu tidak akan mengapung pada permukaan susu. Susu jenis ini perlakuannya kurang lebih sama dengan susu pasteurisasi. Susu ini sangat cocok untuk pembuatan cream filling atau isian roti karena susu ini adalah yang paling gurih dibanding jenis susu yang lain.
  4. Susu evaporasi
    Susu evaporasi adalah susu sapi yang 60% kadar airnya dihilangkan dari susu segar. Ia berbeda dengan susu kental manis, yang mengandung gula tambahan. Susu kental manis membutuhkan lebih sedikit proses karena gula yang ditambahkan mencegah pertumbuhan bakteri. Susu ini sangat cocok dijadikan isian roti dan filling cream karena masih memiliki rasa gurih dan lebih tahan lama karena proses penguapan dan penambahan gula yang menjadikan susu ini bebas patogen berbahaya dengan daya simpan yang lebih lama.
  5. Susu kental manis
    adalah susu sapi yang kadar airnya dihilangkan dan ditambahkan gula, sehingga menghasilkan susu yang sangat manis rasanya dan dapat bertahan selama satu tahun bila tidak dibuka. Penggunaan susu jenis ini sangat sering digunakan untuk olahan pastry dan dessert seperti pie susu bali, bolu kukus, bolu panggang khas indonesia, penambahan rasa manis pada decoration cream. Susu ini sring digunakan karena tahan lama dan karena rasanya yang manis, dapat mengurangi penggunaan gula sehingga menghemat ongkos pembuatan produk.

 

Untuk berbagai resep pastry, roti dan pie yang menggunakan jenis – jenis susu di atas, Sahabat Filma bisa langsung mempraktekkan, misalnya dengan resep Pie ala FILMA® seperti :

https://filmapro.co.id/recipe/detail/pumpkin-pie-1

https://filmapro.co.id/recipe/detail/banoffee-pie

https://filmapro.co.id/recipe/detail/coffee-pie

dan banyak lagi resep pie dan jenis resep pastry lainnya di website www.filmapro.co.id yang merupakan kreasi dari  dari chef – chef terbaik kami, dimana Sahabat Filma bisa berkonsultasi secara gratis di jam kerja dengan para chef FILMA® di link berikut : https://filmapro.co.id/our-chef/

 

Selamat berkreasi !

Artikel Terkait

Komentar (0)
Belum terdapat komentar pada halaman ini.